Kebijakan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia masa kolonial Hindia Belanda dikenal dengan istilah…
Jawaban
Kebijakan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia masa kolonial Hindia Belanda dikenal dengan istilah Politik Etis.
Politik Etis atau Politik Balas Budi adalah suatu pemikiran yang menyatakan bahwa pemerintah kolonial memegang tanggung jawab moral bagi kesejahteraan bumiputera. Pemikiran ini merupakan kritik terhadap politik tanam paksa. Munculnya kaum Etis yang dipelopori oleh Pieter Brooshooft dan C.Th. van Deventer membuka mata pemerintah kolonial untuk lebih memperhatikan nasib para bumiputera yang terbelakang.
pemerintah Belanda mempunyai panggilan moral dan hutang budi (een eerschuld) terhadap bangsa bumiputera di Hindia Belanda. Ratu Wilhelmina menuangkan panggilan moral tersebut ke dalam kebijakan politik etis, yang terangkum dalam program Trias Van deventer yang meliputi:
1. Irigasi (pengairan), membangun dan memperbaiki pengairan-pengairan dan bendungan untuk keperluan pertanian.
2. Imigrasi yakni mengajak penduduk untuk bertransmigrasi.
3. Edukasi yakni memperluas dalam bidang pengajaran dan pendidikan.
Jadi Kebijakan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia masa kolonial Hindia Belanda dikenal dengan istilah Politik Etis atau Politik Balas Budi.
Pertanyaan Serupa :
Tujuan perdana menteri Jepang Koiso mengadakan janji kepada Indonesia pada tanggal 7 Sepetember 1945 adalah…
a. supaya rakyat Indonesia tidak menghalangi kepergian Jepang dari Indonesia
b. agar rakyat Indonesia membantu Jepang dalam proses pemulangan ke negaranya
c. agar bangsa Indonesia membantu Jepang melawan sekutu pada perang Asia Timur raya
d. agar rakyat Indonesia tidak melawan Jepang
Jawaban
Jawaban yang benar adalah pilihan jawaban C.
Soal menanyakan alasan Perdana Menteri Jepang Koiso mengadakan janji kepada Indonesia pada tanggal 7 September 1944.
Pada tahun 1944 Jepang hampir kalah oleh sekutu pada Perang Dunia II. Kemudian pada tanggal 7 September 1944, Perdana Menteri Jepang Kuniaki Koiso menjajikan kemerdekaan kepada Indonesia dengan tujuan untuk mendapatkan dukungan dan bantuan melawan sekutu pada perang dunia II. Namun pada tahun 1945, Jepang kalah dari pihak sekutu yang kemudian mempermudah proses Indonesia menuju kemerdekaan.
Berdasarkan pembahasan di atas, dapat diketahui bahwa alasan Perdana Menteri Jepang Koiso memberikan janji kemerdekaan pada Indonesia adalah agar Indonesia membantu Jepang pada Perang Dunia II.
Jadi, jawaban yang benar adalah pilihan jawaban C.
Pertanyaan Lain :
- Kekalahan kelompok nasionalis dalam perang saudara di Tiongkok terjadi setelah Amerika Serikat menghentikan bantuan ekonominya
- Pemimpin pemberontakan PKI yang memproklamasikan terbentuknya Negara Soviet Republik Indonesia di Madiun
- Gerakan non blok adalah oraganisasi yang terdiri atas lebih dari 100 negara yang tidak menganggap dirinya beraliansi dengan
- Bagaimanakah perkembangan kehidupan sosial masyarakat Indonesia pada masa Hindu-Buddha dan Islam
- Apakah Dampak pendudukan Jepang bagi organisasi pergerakan nasional adalah