Mulai melemahnya kekuasaan Presiden Soekarno pada masa Demokrasi Terpimpin disebabkan oleh faktor

Mulai melemahnya kekuasaan Presiden Soekarno pada masa Demokrasi Terpimpin disebabkan oleh faktor …

Jawaban

Pada masa Demokrasi Terpimpin yang berlangsung dari tahun 1959-1965, presiden memiliki kekuasaan yang dominan dalam jalannya pemerintahan. Pada masa Demokrasi Terpimpin, dominasi Presiden Sukarno di pemerintahan terlihat dari sejumlah kebijakan yang ia keluarkan, mulai dari Konfrontasi Malaysia, pembentukan Poros Jakarta-Peking-Pyong Yang, doktrin ajaran NASAKOM, program politik mercusuar, hingga keputusan keluar dari PBB.

Namun, dominasi Presiden Sukarno dalam jalannya pemerintahan mulai menurun setelah terjadinya G30S/PKI. G30S/PKI sendiri merupakan akumlasi dari sejumlah konflik dan krisis yang terjadi selama masa pemerintahan Demokrasi Terpimpin. Pasca terjadinya G30S/PKI, banyak terjadi demonstrasi-demonstrasi menuntut Sukarno turun dari jabatannya sebagai presiden.

Sehingga, yang melatarbelakangi melemahnya masa Soekarno adalah G30S/PKI

 

Pertanyaan Lain :

Leave a Comment